Isi Blog

5 Tahap Memulai Bisnis

Share on :
Pada kesempatan kali ini, saya menulis tentang beberapa tahap cara kita memulai bisnis. Artikel ini saya dapatkan setelah saya melihat acara di salah satu stasiun televisi swasta. Untuk lebih jelasnya mari kita resapi dan kita coba artikel berikut ini:

1. Tempatkan diri anda di lingkungan yang bisa mendukung anda menjalankan bisnis
2. Action ( jangan terlalu banyak teori )
    Kenapa ? Karena apabila kita terlalu banyak teori tanpa kita action / memulai itu sama saja kita tidak melakukan apa-apa
3. Mulailah dari bisnis yang sudah berjalan dan berprospek bagus
    Untuk yang satu ini memang agak melenceng dari sebagian besar pakar ekonomi. Kenapa kita harus mmulai bisnis yang sudah berjalan? Karena dengan kita memulai dari bisnis yang sudah berjalan, kita sudah bisa menilai bagaimana bisnis ini prospeknya ke depan dan juga kita tidak perlu repot-repot lagi memulai dai nol.
4. Perbaiki hubungan kita dengan orang tua kita dan Tuhan
    Sebagian besar para pebisnis ketika dia mulai mendapat keuntungan, dia lupa dengan Tuhannya dan orang tuanya, padahal semua yang kita kerjakan di dunia ini sudah ada yang mengatur dan juga doa dari kedua orang tua kita adalah doa yang paling mustajab.
5. Bersedekah
    Sekarang kita lihat bukti nyata dari keajaiban bersedekah. Anda tahu Bill Gate? Ya, dia adalah salah satu orang terkaya di dunia. Dia mempunyai yayasan kemanusiaan. Coba anda pikirkan, berapa dana yang dia kucurkan untuk membantu yayasan tersebut, tapi apa, dalam survei orang terkaya di dunia dia tidak pernak tidak masuk di dalamnya. Jadi, jangan takut untuk bersedekah karena dengan bersedekah urusan kita akan lancar dan rezeki kita bertambah.

   Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi kita, amin...


Artikel Terkait:

0 komentar on 5 Tahap Memulai Bisnis :

Post a Comment and Don't Spam!

 

Followers

Labels List

Chat Box