Isi Blog

4 Makanan Ini Bantu Atasi Panik


Ghiboo.com - Kehidupan sehari-hari membuat kita rentan dengan kepanikan, dan berujung dengan kondisi stres. Bila kurang cerdas menanganinya, stres bisa bertambah parah dan menyebabkan berbagai masalah kesehatan. 

Anda tak perlu khawatir untuk mengatasinya. Selain harus lebih sering melakukan kegiatan yang membuat Anda lebih rileks, Anda juga bisa mencoba mengatasi rasa panik dengan mengubah pola makan.

Sayuran ternyata bisa menjadi sahabat di kala rasa panik dan stres melanda. Medicmagic (31/5) memberitahukan empat sayuran untuk mengatasi panik.
Bayam
Jumlah mikronutrisi dalam sayuran hijau sangatlah tinggi, termasuk vitamin A, vitamin K dan folat, serta mangan dan zat besi. Salah satu vitamin yang tinggi jumlahnya di bayam adalah vitamin C, yang mampu mengurangi stres yang kerap mengganggu.
Ketika Anda mengalami stres, kelenjar adrenal, dimana hormon stres tersimpan akan mengalami kehilangan vitamin C dengan cepat. Nah, mengonsumsi bayam bisa menggantikan vitamin yang hilang tersebut. Jadi, saat Anda stres, cobalah untuk makan bayam yang terbukti menyediakan lebih banyak nutrisi. Jika Anda kurang menyukainya, Anda bisa menyulap bayam segar dengan sedikit kreatifitas.
Brokoli
Ketika Anda stres, tubuh akan mengalirkan hormon yang dapat memengaruhi mood Anda. Sayuran hijau bisa memproduksi serotonin, hormon yang dapat mengendalikan, menenangkan dan menyeimbangkan perasaan dan pikiran Anda.
Selain jeruk, vitamin C juga bisa ditemukan di brokoli. Tak hanya itu, vitamin A juga banyak terkandung dalam sayuran hijaunya yang bertanggung jawab untuk mengatur stres sehari-hari.
Ketika mood Anda kacau, brokoli siap memperbaikinya. Sayuran super ini akan membantu menggantikan nutrisi yang hilang. Anda boleh menyantapnya dengan tambahan saus atau menggorengnya dengan tepung.
Asparagus
Antioksidan dan vitamin menjadi faktor penting untuk mengusir stres dan panik. Dan asparagus termasuk sayuran yang tinggi antioksidan. Asparagus juga mengandung tritofan, asam amino yang penting yang digunakan tubuh untuk memproduksi serotonin. 
Menurut Julia Ross, penulis The Mood Cure', kekurangan serotonin dapat menyebabkan timbulnya rasa panik. Tritofan dalam asparagus dapat membantu kita mendapatkan tidur berkualitas dan menjaga mood.
Seledri
Kemampuan seledri untuk menurunkan tekanan darah telah terbukti sejak lama. Nah, Anda juga mesti tahu kegunaan seledri lainnya, yaitu membuat Anda merasa tenang.
Seledri mengandung phthalides, senyawa yang dapat membuat otot-otot arteri menjadi lebih rileks. Senyawa ini mengatur aliran darah yang memungkinkan pembuluh darah membesar, sehingga mengurangi tekanan darah. Gejala seperti ini sering sekali terjadi saat seseorang mengalami stres.

Acer Perkenalkan 6 Produk Terbaru Dengan Windows 8

Acer mengumumkan jajaran produk terbarunya yang telah mengusung Windows 8, tepat sehari sebelum ajang Computex 2012 dimulai. Enam produk terbaru ini mencakup komputer Ultrabook, Tablet PC dan komputer meja All-In-One. 

Satu karakteristik yang ditemukan di semua produk terbaru ini adalah digunakannya layar sentuh dan sistem operasi Windows 8.


"Acer selalu berkomitmen menghilangkan penghalang antara manusia dan teknologi. Maka jajaran produk terbaru ini, yang dikombinasikan dengan fungsi sentuhan pada WIndows 8, akan menyajikan pengalaman yang menakjubkan bagi penggunanya baik saat berkreasi atau menikmati hiburan digital" kata J.T. Wang, Chairman dan CEO dari Acer Inc.

Jim Wong, Corporate President dari Acer Inc. juga menambahkan, "Manusia belajar menyentuh terlebih dahulu, sebelum berbicara dan menulis. Maka kami menghadirkan pengalaman lebih baik bagi konsumen yang menggunakan perangkat dengan layar sentuh."

Acer Aspire S7 hadir sebagai komputer Ultrabook kelas premium dengan desain unibody aluminium ekstra tipis. Aspire S7 dengan layar 13,1 inci merupakan Ultrabook Touch dengan layar Full-HD (1920x1080 pixel) paling tipis di dunia dan telah dilindungi kaca kilap yang kuat. 

Anda dapat memiringkan layarnya sampai 180 derajat, menjadikannya seperti nampan. Daya tahan baterainya diklaim mampu mencapai 12 jam. Sementara itu, Aspire S7 dengan layar 11,6 inci merupakan Ultrabook terkecil dengan layar sentuh Full-HD. Untuk baterainya, S7 yang mungil ini dapat bertahan sampai 9 jam.

Jika sebelumnya tablet Acer menggunakan sistem operasi Android, kali ini yang diperkenalkan adalah tablet yang berbasis Windows 8. ICONIA W510 hadir dengan layar 10,1 inci dan memiliki fungsi tri-mode touch yang memungkinkan pengguna menyentuh, mengetik dan menonton.

Daya tahan baterainya juga mengagumkan, yaitu diklaim mencapai 18 jam. Sedangkan W700 mengandalkan kinerja yang cepat dengan layar sentuh Full-HD berukuran 11,6 inci. Untuk urusan suara, W700 juga sudah dilengkapi teknologi Dolby Home Theater. Konektivitas juga lebih baik mengingat W700 sudah dilengkapi 3 port USB 3.0.

Dua komputer meja dengan desain All-In-One terbaru dari Acer ini hadir dalam dua pilihan: Acer Aspire 7600U (layar 27 inci) dan Aspire 560U (23 inci). Sebagai seri yang lebih canggih, Aspire 7600U mendukung 64 titik sentuh sekaligus sehingga membuatnya dapat digunakan beberapa pengguna sekaligus. Waktu demonstrasi, beberapa orang bersama-sama menyusun puzzle sekaligus. 

Keunggulan lain terletak pada layarnya yang dapat diputar mulai dari 0 sampai 90 derajat di empat sisinya. Bahkan Anda bisa memutarnya menjadi mode portrait yang memanjang ke atas, cocok saat ingin membaca buku digital. Sedangkan Aspire 5600U merupakan komputer AIO yang paling tipis. Walau kelasnya di bawah 7600U, Aspire 5600U sudah dilengkapi layar sentuh Full-HD yang bisa diputar mulai dari 30-85 derajat. 

Ketersediaan semua produk baru ini masih belum dapat dipastikan, mengingat Windows 8 sendiri juga belum diluncurkan secara resmi. Kira-kira produk mana yang paling menarik hati Anda?


Sumber : Yahoo

SAAT SUKHOI MELINTAS, GUNUNG SALAK TERTUTUP AWAN


Jakarta, Lapan.go.id – Guna melengkapi data-data terkait kecelakaan pesawat Sukhoi pada 9 Mei 2012, Lapan menganalisis kondisi atmosfer saat kejadian tersebut. Analisis tersebut berdasarkan data pantauan satelit MTSAT.
Data satelit MTSAT menunjukkan bahwa di Gunung Salak terdapat awan yang tebal dan aktif pada saat pesawat Sukhoi melintas. Pada waktu tersebut sekitar gunung salak sedang tertutup awan lebih dari 70 persen.
Ilustrasi perbandingan ketinggian Gunung Salak dengan awan (Kanan). Data liputan awan dari satelit MTSAT pada pukul 15.00 WIB.
Indeks konveksi menunjukkan nilai berkisar 30, artinya suhu puncak awan mencapai -48°C. Diperkirakan puncak awan berada pada ketinggian 11.231 kilometer atau 37.436 kaki.
Data satelit tersebut menunjukkan adanya pergerakan awan dari arah timur ke barat pada 09 Mei 2012 sejak pukul 11.00 hingga 17.00 WIB. Pada pukul 11.00 WIB, bibit awan baru terlihat, kemudian awan terus bergerak ke arah barat dan melewati Gunung Salak. Pada pukul 14.00 hingga 15.00 WIB, awan telah menutupi Gunung Salak.
Menurut Deputi Bidang Sains, Pengkajian, dan Informasi Kedirgantaraan Lapan, Prof. Dr. Thomas Djamaluddin mengatakan, data tersebut memberi gambaran bahwa saat kejadian, pesawat dikepung awan. Namun, analisis pendukung mengungkapkan bahwa awan tinggi di sekitar Gunung Salak bukanlah bagian awan Cumulus Nimbus (Cb), melainkan awan tinggi biasa.
Dalam peristiwa ini, Lapan hanya mengkaji mengenai kondisi atmosfer di lokasi kejadian. Pengaruh cuaca atau kondisi atmosfer ini belum tentu menjadi penyebab kecelakaan pesawat Sukhoi. Penyebab kecelakaan ini masih menunggu hasil analisis dari Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT). 

Exocet MM40 Block 3 Indonesia


Hubungan Indonesia dengan Perancis, semakin mesra saja pasca pembelian Meriam 155 mm Caesar dan kendaraan taktis Sherpa. Rusia telah menjual rudal yakhont ke Indonesia. Amerika Serikat menawarkan AIM-120 AMRAAM utk melengkapi hibah 24 F-16 Block 32++. Tidak mau ketinggalan, Perancis juga menawarkan salah satu senjata andalan mereka, yakni rudal anti-kapal Exocet MM-40 Block III. Indonesia boleh saja telah bekerjasama dengan China untuk membuat rudal C-705. Bisa jadi, rudal C-705 akan diproduksi masal oleh Indonesia. Akan tetapi Indonesia tetap membutuhkan peluru kendali yang mumpuni secara kualitas, sebagai deteren terhadap negara lain. Kemampuan deteren itu, dimiliki oleh rudal Exocet MM-40 Block 3.

Versi terbaru dari rudal Exocet memiliki jangkauan tembak hingga 180 kilometer. Rudal ini digerakkan oleh mesin jet turbofan yang dilengkapi air intake modern. Rudal Exocet Blok 3 juga dilengkapi GPS guidance waypoint, sehingga bisa menyerang kapal atau sasaran permukaan, dengan sudut serang yang rumit, agar susah diantisipasi. Sejumlah kapal perang Indonesia telah dilengkapi rudal exocet versi terdahulu. Antara lain Rudal Exocet MM38. Sedikitnya ada 8 KRI yang mengusung Exocet MM 38, yakni Frigat: KRI Fatahilah, KRI Malahayati, KRI Ki Hajar Dewantara dan KRI Nala. 4 Kapal Cepat Rudal buatan Korea: KRI Rencong, KRI Mandau, KRI Badik dan KRI Keris. Setiap kapal pengusung, membawa empat buah rudal Exocet MM 38.
Sementara Korvet Sigma Class, menggunakan Exocet versi lebih baru yakni MM-40 Block 2. Rudal tersebut dipasang di KRI Diponegoro, KRI Hasanuddin, KRI Sultan Iskandar Muda dan KRI Frans Kaisiepo.
Jika jangkauan rudal Exocet Block 2 hanya 70-80 Km, maka Block 3 mampu mengejar sasaran hingga 180 Km. Rudal Exocet Block 3 bisa dioperasikan secara fire and forget, mampu menghindari jamming dan termasuk rudal lintas cakrawala.

Rudal Exocet MM-40 Block 3 pertama kali ditembakkan oleh Frigat Perancis, Chevalier Paul pada 18 Maret 2010 dan sukses menghantam sasaran. Selain Perancis, negara yang telah menggunakan Exocet Block 3 adalah Angkatan Laut Yunani, UAE, Peru< Maroko, Oman dan Qatar.
Saat ini TNI AL memiliki 114 Kapal Perang. Sementara jumlah yang dibutuhkan sedikitnya 376 unit kapal perang. Jadi kekurangannya masih banyak. Dengan adanya rudal Exocet MM-40 Block III, diharapkan jumlah kapal perang yang sedikit masih bisa ditutupi sementara oleh kualitas senjata yang mematikan.(Jkgr).

Sumber : Jakarta greater

TNI Adu Senjata di Australia

Seng ada lawan….Mungkin kata kata itu pantas, dilekatkan kepada pasukan TNI yang mengikuti Lomba Tembak Internasional Australian Army Skill at Arms Meeting (AASAM) 7 -17 Mei 2012, di Puckapunyal Military Area, Victoria – Australia. Lomba menembak ini diikuti lebih 300 petembak Angkatan Darat atau Marinir dari negara: Australia, Inggris, Amerika Serikat, Kanada, Perancis, Jepang, Selandia Baru, Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Filipina, Brunei Darussalam dan Timor-Leste. Tentara RRC dan Tonga datang sebagai peninjau, yang akan bergabung tahun 2013.

Pasukan TNI keluar sebagai juara umum, sekaligus mempertahankan gelar juara umum berturut-turut selama 5 tahun di ajang yang sama.
Yang mencengangkan, perolehan medali kontingen Indonesia (TNI AD), jauh mengungguli peserta lain. Padahal tentara negara lain mengirimkan tim terbaik, seperti: Amerika Serikat= USMCST (US Marine Shooting Team) dan US Army, Inggris=BACST, Malaysia=MAST, Australia AACST-Allan dan AACST-Steve.
Mari Kita lihat perolehan medalinya:

TNI AD menyabet 25 medali emas, sementara juara kedua Australia jauh tertinggal hanya 9 medali emas. Lebih mengerikan lagi USMC hanya mendapatkan 2 medali emas. Adapun pasukan Inggris, Jepang dan Perancis, tidak memperoleh emas satu pun. Tentu kita heran, mengapa perolehan medali ini sangat timpang. Apa saja yang dilakukan militer negara negara lain, saat berlatih senjata ?

Semua peserta tentu serius dan mengirimkan tim terbaik, karena membawa nama negara dan mempertaruhkan nama pasukan. Apalagi Australia sebagai tuan rumah. Mereka bahkan mengirim dua tim, untuk memperoleh medali secara maksimal. Tapi kenyataannya jauh tertinggal dari pasukan TNI.

Seperti apa sebenarnya lombak menembak tersebut ?. Lihat saja kategorinya: 300, 400, 450 meter Deliberate-Rifle, 300 meter Rapid- Rifle, 200, 400 meter Snap- Rifle, Service rifle long range individual aggregate, Long range team aggregate- riffle, Applied Marksmanship Practice- rifle, Closer quarter practice Individual an team, Barricade match, Advanced application of fie- pistol, Closer quarter practice-pistol, Combat pistol, Service pistol individual, Assault-LSW, Team snap, Team assault/defance, Rifle falling plates, pistol tiles, Sniper observation/cold shot, sniper snap, Night combat pistol, barricade teams, Machine Gun Match dan banyak lagi. Dasyat bukan ?

Lebih dasyat lagi, kontingen TNI AD mengusung senjata Pindad SS 2 dari berbagai varian. Nama senjata SS 2 Pindad semakin terkenal di dunia karena keakuratannya. Moto One Shot One Kill, sudah melekat di senjata SS 2 Pindad dan Kontingen Indonesia.


Kapten Fisher dari Australia berceletuk: “Pangkat sersan saja meraih 25 emas, bagaimana kalau perwira dikirim ?”, disambut tawa pecah dari anggota lainnya. Maklum negara lain mengirim cukup banyak perwira.
Kapten Chusse Jean dari Kanada menambahkan: “Bolehkah tukar dengan Austeyr F-88 atau Howa 89 ?. Saya ingin membawa pulang SS 2, biar jago menembak”.
Dengan prestasi gemilang ini, kontingen Indonesia terlihat sangat percaya diri berada di antara pasukan lain, sambil menenteng senjata SS 2 Pindad. Seng…ada lawan. (Jkgr).

Sumber : JakartaGreater


 

Followers

Labels List

Chat Box